7 Fakta unik Highland camp di Puncak Bogor

highland camp curug panjang

Highland camp curug Panjang yang berada pada ketinggian 949 s.d 1086 meter dari permukaan laut adalah tempat camping yang didesain untuk menfasilitasi kegiatan wisata minat khusus berbasis petualangan dan wisata alam dan edukasi.

Camping ground yang terbentuk dari keindahan lanskap buatan ini memperlihatkan pola keteraturan sebuah tempat berkemah yang hadir diantara pesona hutan pegunungan bawah, elemen air dan keindahan lansekap alam dengan kekayaan biodiversitas yang terkandung didalamnya.

Terdapat fakta-fakta unik dan menarik yang tidak terpublis dan jarang diketahui oleh banyak pekemping / camper tentang Highland camp. Inilah 7 fakta tentang Highland camp curug Panjang yang lokasinya berada di Puncak Bogor Jawa Barat

Whatsapp

HTM termahal

Tiket camping termahal

Fakta pertama bahwa Highland Camp Curug Panjang memberlakukan harga tiket masuk (HTM) termahal jika dibandingkan dengan bumi perkemahan yang ada dalam kawasan pariwisata Puncak, di Kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango dan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, serta bumi perkemahan yang dikelola swasta di Bogor raya, termasuk jika dibandingkan dengan tiket camping  dalam kawasan wisata Cibodas.

Kisaran Harga Tiket Masuk (HTM) di tempat camping termaktub diatas rata-rata berkisar antara Rp. 20.000,- s/d Rp. 50.000,-.  sementara Highland camp mematok HTM sebesar Rp. 66.000,-. Dengan harga sebesar 66.000,- pada tahun 2020, Highland Camp Curug Panjang memberikan fasilitas bagi para pekemping adalah :

  • Free parkir
  • Free fasilitas penerangan portable (Standing lamp) pada area disekitar tenda.
  • Free instalasi listrik di sekitar tenda yang didirikan seperti Stop kontak, dll.
  • Staff lapangan (crew) yang sewaktu-waktu dapat di perbantukan dalam banyak hal terkait aktivitas camping dan wisata alam.

No Booking, No Camping !

No Booking, No Camping !

Tidak seperti tempat berkemah yang dikelola oleh perusahaan swasta, Taman Nasional dan pribadi yang mempersiapkan loket tiket masuk ke bumi perkemahan. Di Highland camp fasilitas tersebut di tiadakan. Dalam hal ini, pekemping terlebih dahulu harus melakukan reservasi secara digital pada staff yang diberikan kewenangan untuk melakukan reservasi dan ploating area minimal 2 hari sebelum berkemah.

Tidak serta merta ketika camper datang bisa mendapatkan spot untuk berkemah jika belum melakukan reservasi, staff lapangan Highland camp curug panjang akan merekomendasi tempat berkemah lainnya yang berada diluar kawasan Highland camp, hal ini guna terjadinya penyebaran dan pemerataan para pekemping yang berkemah dalam kawasan wisata alam curug Panjang. Beberapa tempat camping disekitar Highland camp adalah :

Baca Juga :
Reservasi Highland camp curug Panjang

Area camping terluas

Camping ground terluas

Jika pada kawasan wisata Cibodas terdapat camping ground dengan luasan sekitar 40 hektar yang memiliki daya tampung mencapai 10.000 orang, pada kawasan pariwisata Puncak ada Highland Camp Curug panjang sebagai tempat berkemah terluas dengan nuansa hutan pegunungan dan elemen air dengan lima air terjun yang eksotis yang berada di sekitar area berkemah.

Dan, camping ground terluas lainnya yang terdapat di wilayah Bogor bagian barat, berada dalam kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak.

Konservasi kunang-kunang

Taman Kunang Kunang
Taman Kunang-Kunang

Fakta unik lainnya di Highland camp curug Panjang adalah keberadaan zona edukasi dan konservasi yang merupakan rumah bagi ribuan serangga bercahaya. Taman Kunang-Kunang yang merupakan area dengan tingkat vegetasi yang rapat dan sangat kaya dengan bahan-bahan organik, merupakan zona yang dipertahankan keasliannya guna melestarikan populasi serangga malam yang dapat menghasilkan cahaya dari sinar dingin berwarna merah pucat, kuning dan hijau.

Menikmati fenomena keindahan cahaya kunang-kunang yang paling baik antara pukul 19.30–22.00 dengan lingkungan tanpa adanya cahaya lampu listrik, dan ketika suhu berkisar antara 17–20 ⁰C, dalam keadaan cuaca tidak hujan. Serangga ini akan menunggu dalam gelapnya malam untuk mempertunjukan cahaya dramatisnya ketika mereka saling mencari pasangan.

Selain untuk memberi tanda kawin, cahaya kunang-kunang berperan pula sebagai tanda peringatan, untuk memperingatkan antar-sesama jenisnya tentang ancaman bahaya. 

Baca Juga :
Tempat wisata unik Taman Kunang-kunang

Dikelilingi 3 sungai

Tempat Wisata di Bogor
Aliran sungai di Highland

Fakta yang ke empat,  terdapat tiga aliran anak sungai Cirangrang ((ada yang menyebutnya sebagai sungai Ciesek)) yang melintasi bumi perkemahan Highland camp dengan sebuah air terjun yang berada di sebelah timur nya bernama curug Sainah. 

Aliran sungai yang berada dalam kawasan Highland camp curug Panjang sering dimanfaatkan sebagai jalur telusur sungai. Pada setiap aliran sungai memiliki perbedaan karakter fisik dengan tingkatan tantangan penelusuran yang berbeda.

Komplek air terjun

adventure di curug naga
Komplek air terjun

Disebelah barat laut kawasan Highland camp curug panjang, terdapat komplek air terjun yang eksotis. 4 Terjunan air untuk wisata minat khusus yaitu curug naga, curug orok, curug priuk dan curug barong, dan satu untuk wisata massal yaitu curug panjang.

Komplek air terjun tersebut merupakan satu kesatuan utuh dari lima terjunan air yang sangat eksotis, air terjun terhulu (tidak termasuk dalam komplek air terjun curug panjang) adalah curug bulao untuk wisata massal dan masih dalam satu aliran sungai cirangrang di tebingan barat gunung Paseban.

Baca Juga :
Komplek air terjun yang ekostis

Spesialis camping keluarga

Tempat Camping keluarga
Camping keluarga

Kendatipun kawasannya didesain untuk mengakomodir aktivitas gathering perusahaan, outbound, outing, pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia berbasis experiential learning, namun faktanya bahwa Highland camp curug Panjang memiliki spesialisasi untuk camping keluarga dengan daya tarik dan brand yang sangat kuat pada produk camping keluarga. Hal ini di buktikan bahwa kelompok keluarga mendominasi kunjungan baik pada saat liburan ataupun hari-hari biasa.

Baca Juga :
Camping keluarga di Highland camp

Simpulan 7 Fakta tentang Highland camp Curug Panjang di Bogor

Itulah 7 fakta unik yang jarang diketahui oleh camper tentang Highland camp curug Panjang. Dengan fakta-fakta tersebut para pekemping diajak untuk lebih cerdas dalam memilih tempat camping (venue) yang sesuai dengan ekspektasi dan kebutuhan lokasi berkemah.


Home » Blog » Camping Ground » 7 Fakta unik Highland camp di Puncak Bogor

This entry was Tagged in bogor camping ground and harga highland camp curug panjang, harga camping curug panjang, curug panjang angker, mitos curug panjang, highland camping ground bogor, highland resort, highland camp bogor, tempat camping di curug bogor, liburan keluarga, camping keluarga, fakta unik highland camp.